Ada pepatah yang mengatakan apalah artinya sebuah nama.
Padahal yang sebenarnya nama itu memiliki arti atau makna, karena nama itu merupakan doa dan harapan dari orang tua bagi anaknya.
Sehingga tidak aneh kalau banyak orang tua yang memberikan nama bagi anaknya yang diambil dari kitab suci atau orang-orang suci seperti para nabi, dan lain sebagainya.
Seperti contohnya, saya memberikan nama anak perempuan saya Teza Devinta.
Gara-garanya dia ngendon diperut selama saya menempuh pendidikan S2 mengambil jurusan magister teknik arsitektur, menemani saat-saat menyusun tesis dan mbrojol 15 hari sesudah saya sidang tesis dihadapan penguji,profesor dan mentor saya.
Untung ga buru-buru "menetas" saat saya disidang..haha.
Maka dari itu saya namakan Teza dari kata tesis/tesa dan Teja yang berasal dari bahasa Jawa/Indonesia bermakna cahaya. Karena dia saya anggap cahaya yang memberi penerangan disaat saya buntu membuat paper dan melakukan riset untuk topik tesis.
Sedangkan Devinta nama belakangnya berarti sempurna, karena Puji Tuhan saya mendapatkan predikat Cumlaude ,dengan menempuh pendidikan S2 yang seharusnya 2 tahun , hanya 1 tahun saja, dengan nilai IPK hampir 3,9 dalam keadaan hamil besar dan masih bekerja sebagai arsitek yunior.
Baca juga: ANUGERAH SPESIAL!!
Oleh karena itu dalam kesempatan kali ini saya akan memberikan contoh beberapa nama bayi perempuan yang unik dan masih jarang digunakan sebagai berikut :
1. Seraphina
Nama Seraphina ini secara etimologi berasal dari bahasa Ibrani yang memiliki arti bidadari.
Sehingga dengan menggunakan nama Seraphina ini diharapkan kelak akan menjadi seorang wanita yang cantik bak bidadari yang turun dari kayangan.
2. Elina
Kata Elina ini merupakan kata yang berasal dari Sansekerta.
Memang nama ini masih jarang terdengar dan jarang digunakan di Indonesia.
Padahal kata Elina ini memiliki arti yang cukup bagus, yakni wanita yang sangat pintar.
Dan nama Elina sudah banyak digunakan oleh wanita-wanita cerdas yang ada di seluruh dunia. Misalnya adalah Elina Danielian yang merupakan salah satu pemain catur terkenal wanita yang berasal dari Armenia. Bahkan nama Elina ini juga digunakan oleh aktris muda Indonesia yakni Elina Magdalena Joeng.
Oleh karena itu, jika anda menginginkan anak perempuan anda menjadi anak yang cerdas serta jenius maka penamaan Elina ini bisa menjadi pilihan anda.
3. Freissy
Nama Freissy ini memang masih jarang digunakan di Indonesia, namun tidak ada salahnya jika anda menggunakan nama ini untuk putri anda. Karena kata Freissy ini selain cantik dan unik, juga memiliki makna yang sangat bagus.
Kata Freissy secara etimologi merupakan kata yang berasal dari Sansekerta yang artinya jujur. Dimana pada saat ini menemukan orang yang jujur memang sangatlah sulit.
Oleh karena itu, sangatlah penting untuk memberikan nama yang baik seperti Freissy ini, yang mudah-mudahan kelak menjadi seorang wanita yang memiliki sifat jujur dan mulia.
4. Janeetra
Jika anda menginginkan putri anda kelak menjadi seorang wanita dengan derajat yang tinggi, maka nama Janeetra ini bisa menjadi pilihan sebagai nama bayi perempuan anda. Dan tentunya semua orang tua pasti menginginkan anaknya kelak menjadi seseorang yang memiliki derajat atau kedudukan tinggi.
Nama Janeetra ini berasal dari bahasa Sansekerta yang memiliki makna berderajat tinggi.
5. Emalia
Jika anda menginginkan putri anda kelak menjadi seorang wanita yang memiliki kepercayaan yang tinggi kepda Tuhannya, maka nama Emalia ini bisa dijadikan pilihan sebagai nama bayi perempuan anda. Kata Emalia ini berasal dari bahasa Arab yang memiliki arti keyakinan serta kepercayaan. Supaya lebih modern, anda juga bisa menambahkan dengan nama Maharani yang artinya pemimpin wanita.
Sehingga jika dipadukan maka arti dari Emalia Maharani adalah seorang pemimpin wanita yang memiliki keyakinan serta kepercayaan yang kuat kepada Tuhannya.
6. Casilda
Nama bayi perempuan yang unik dan masih jarang digunakan selanjutnya adalah Casilda.
Kata Casilda ini berasal dari bahasa Arab yang memiliki arti wanita pejuang.
Perlu anda ketahui bahwa dalam sejarah Islam dijelaskan, Casilda ini merupakan satu-satunya pejuang wanita yang sangat pemberani untuk membela kampung halamannya dari serangan penjajah Spanyol.
Dengan sifat keberanian yang dimilikinya itu, dia pun bisa memenangkan perang tersebut.
Sehingga dengan menggunakan nama Casilda ini diharapkan kelak anak anda menjadi seorang wanita yang pemberani.
Itulah 6 nama untuk bayi perempuan yang unik dan masih jarang digunakan.
Dengan menggunakan nama yang unik dan masih jarang digunakan, tentunya nama anak kalian nantinya akan berbeda dan akan menjadi inspirasi untuk orang lain.
Bagaimana, sudah dapat ide nama anak untuk program selanjutnya?
Bisikin dong nama bayi perempuan favorit kalian?...
Narwasita :)
ReplyDeleteunik mbak nama2nya. jujur galfok sama foto dedek bayinya
ReplyDeleteAku suka Casilda. Btw, jadi inget Esmeralda ya Mbak Archa. Dan pilihan gambar bayinya lucu menggemaskan banget. Suka deh mbak.
ReplyDeleteDuuh bayinya lucuk2 amat. Nama anaknya mba Archa unik yaa.
ReplyDeleteiya ya, namanya unik-unik... Elina sih paling yang udah sering nemuin.
ReplyDeleteKalau anak-anakku malah namanya pasaran semua, gara-gara ayahnya nggak mau pake nama yang agak ribet :D
Emalia bagus, kayaknya aku sering mimpi jg nama itu. Tapi agak ketuker sm amelia piye mba. Hehe
ReplyDeleteEmalia, nama yang cantik.
ReplyDeleteMembaca kisah perjuangan Mbak Archa saat meraih gelar S2 hoooo sungguh bikin merinding. Kubayangkan dirimu ndeneh-ndeneh saat sidang. Cucuk lah kalau Kakak tumbuh jadi anak yang luar biasa.
Semuanya bagus mba Archa, tapi palong suka yang Emalia dan Elina
ReplyDeletesiapa ya nama anakku nanti jika perempuan hehehe, pengennya sih kasih nama Hawa hehehe kalo ga Bilqis.
Hampir sama kayak nama ponakanku Alina,hehe tapi disini Elina..
ReplyDeleteFriessy.. lgsg jatuh cinta sama nama itu sih mba. Unik dan bagus ya artinya.
ReplyDeleteNama-namanya cantik banget Mbak, suka yang Seraphina, panggilannya Sera..kiyut..
ReplyDeleteFreissy aku baru denger deh mbak tp bagus juga ya artinya
ReplyDeleteJaneetra cakep ya mba..unik dan artinya juga bagus..
ReplyDeleteNggak nyangka nama Teza tu diambil dari kata thesis.
ReplyDeleteDuhhh, aku gagal fokus ke poto bayinya. Hahahaha
ReplyDeleteBaca cerita soal Teza, dikau keren banget, Mba. Au dulu nyerah waktu skripsi di hamil tua, baru kulanjutin saat si K usia 3 bulan. Hahaha
Duh program brojolin anak udah stop nih, gimanaaaa :))
ReplyDeleteBagus2 nih ya nama untuk anak perempuan dan artinya. Memang, memberikan nama tuh ga sekedar jadi 'judul' saja, namun biasanya ada arti di baliknya. Segala harapan orang tua tersemat pada nama dengan harapan sang anak akan jadi yang terbaik sesuai doa pada namanya.